loading...
Opor Ayam Nikmat



Bahan :

  • 1 ekor Ayam, kemudian anda potong mejadi 8 bagian
  • 1 buah Jeruk Nipis, kemudian anda ambil airnya
  • 1 liter Santan Kelapa
  • 3 lembar Daun Salam
  • 2 lebar Daun Jeruk Purut
  • 2 cm Lengkuas, kemudian anda memarkan
  • 1 batang Sereh, kemudian memarkan
  • 1 sdt Gula Merah
  • 2 sdm Minyak Goreng, untuk menumis
  • Bawang goreng secukupnya

Bumbu halus :
  • 6 butir Bawang Merah
  • 4 siung Bawang Putih
  • 5 butir Kemiri, kemudian anda sangrai
  • ½ sdm Ketumbar, sangrai
  • ¼ sdt Lada bubuk
  • 1 cm Jahe
  • 1 cm Kencur
  • Garam secukupnya
Cara Memasak :
  • Pertama silahkan anda lumuri ayamnya dengan air jeruk nipis, lalu anda diamkan selama 15 menit. Kemudian dicuci bersih dan tiriskan.
  • Selanjutnya panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus hingga harum. Tambahkan rempah lainnya dan aduk rata.
  • Masukkan ayam, lalu aduk-aduk hingga berubah warna dan bumbu meresap.
  • Tuangi santan dan tambahkan gula merah, masak sampai matang dan empuk sambil sesekali diaduk hingga santan menyusut. Angkat.
  • Opor ayam siap untuk disajikan dengan taburan bawang goreng.

SELAMAT MENCOBA

0 komentar: